Email Resmi

humas@iaikhozin.ac.id

WA Center

0821-8800-8807

EnglishالعربيةBahasa Indonesia

November 2023

IAIKUPers- Kamis (30 November 2023) - pada mata kuliah Eudhorship mahasiswa pendidikan Agama Islam Semester 3 beserta dosen pengampu mengadakan kunjungan ke Segara ( Segenggam Rasa) . Pertemuan yang berlangsung cukup serius ini memiliki misi utama yaitu shering -shering mengenai cara berbisnis dan memasarkan suatu produk. Supriyanto selalu owner segara menuturkan dalam sambutannya " Saya menyambut dengan baik kunjungan ini dalam rangka belajar bersama untuk menciptakan suatu inovasi dalam berbisnis nantinya. Mengingat kalian dari mahasiswa Pendidikan Agama Islam, orang berbisnis tidak hanya dari lulusan sarjana ekonomi saja, tetapi berbisnis tidak memandang kalian lulus dari jurusan apapun, asalkan kita punya niat kemauan untuk belajar bagaimana cara berbisnis, begitupun berbisnis tidak hanya dari uang melalui jasa juga bisa." Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 10.00 sampai 12.00 WIB ini berjalan dengan lancar, diantaranya menghasilkan inovasi- inovasi baru dalam berbisnis nantinya. Apalagi di era serba teknologi kita bisa membuat kemasan-kemasan dengan desain yang menarik pelanggan agar tidak merasa bosan berkunjung di kedai kita, mengingat pedagang teh kota di kabupaten Blora khususnya, ada banyak disekitar perjalanan baik di kanan dan kiri yang berdagang teh dengan berbagai jenis varian. Arim Irsyadulloh Albin Jaya M,Pd. Selaku Dekan Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan Mengungkapkan " Kami bersyukur sekali bisa belajar bersama di kedai segara.kami merasa senang sekali bisa memetik ilmu - ilmu cara berbisnis, semoga dengan momentum ini, saya harap mahasiswa yang mengikuti kegiatan perkuliahan edupreneurship ini, nantinya dapat menciptakan inovasi-inovasi baru khususnya bersaing dalam dunia berbisnis, walaupun kalian tidak dari Program Studi bisnis , saya harap dari kalian nantinya ada yang menjadi seorang entrepreneur. Di akhir acara, Supriyanto menambahkan "nanti pasca kegiatan ini, saya sangat terbuka kepada adik- adik mahasiswa IAI Khozinatul Ulum Blora khususnya yang hadir pada kesempatan ini, jika kalian ingin berkunjung di tempat ini dan belajar mengenai dunia berbisnis saya sangat membuka pintu selebar-lebarnya kedatangan kalian, sekali lagi saya ucapkan banyak terimakasih atas kunjungan kalian datang ke kedai saya. " Pawarta : Yusron Ridho Nurfatoni

PEMBELAJARAN MATA KULIAH EUDHORSHIP MAHASISWA PAI SEMESTER 3 DI SEGARA

IAIKUPers- Kamis (30 November 2023) pada mata kuliah Eudhorship mahasiswa pendidikan Agama Islam Semester 3 beserta dosen pengampu mengadakan kunjungan ke Segara ( Segenggam Rasa) . Pertemuan yang berlangsung cukup serius ini memiliki misi utama yaitu shering -shering mengenai cara berbisnis dan memasarkan suatu produk. Supriyanto selaku owner segara menuturkan dalam sambutannya ” Saya menyambut …

PEMBELAJARAN MATA KULIAH EUDHORSHIP MAHASISWA PAI SEMESTER 3 DI SEGARA Selengkapnya »

IAIKUPers- Senin (27 November 2023) Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) IAI Khozinatul Ulum menggelar tahapan pemilihan, yakni pengundian nomor urut. Pengundian pasangan calon yang diselenggarakan di Kampus IAI Khozinatul Ulum tepatnya di Aula dihadiri oleh Panitia Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa, Perwakilan Pengurus Dema dan Perwakilan dari Partai Mahasiswa. Pada perolehan hasil pengundian nomor urut Calon ketua dan Wakil Dewan Eksekutif Mahasiswa IAI Khozinatul Ulum Blora terhadap 2 kandidat yang telah ditetapkan sesuai Surat Keputusan yakni, pasangan Ali Anwar dan Salma Nabila mendapatkan nomor Urut 01. Sedangkan Pasangan Calon, Lista Nur sholihah dan Lutfia ainun Ni'mah mendapat Nomor Urut 02. Pengundian nomor urut ini diselenggarakan secara langsung dan terbuka.dan untuk penetapan nomor urut kandidat Senat Mahasiswa akan di tentukan oleh panitia KPUM. Tia Dwi Aprilianti selaku Ketua Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa menuturkan bahwa "pengundian nomor urut dilaksanakan secara terbuka untuk menghindari adanya isu-isu miring yang dapat menghambat jalannya tahapan Pemilu. Sesuai tahapan yang telah dibuat, hari ini kami melaksanakan agenda pengundian nomor urut calon. Tahapan kami lakukan secara terbuka agar mencegah hal-hal yang tidak diinginkan" tutur Tia ketika memimpin pengundian nomor". Mahasiswa yang akrab di sapa Nuril ini juga menghimbau kepada para kandidat pasangan calon presiden mahasiswa dalam melaksanakan sosialisasi harus tetap memperhatikan aturan yang telah ditetapkan. Pasalnya, kata dia, pasangan calon yang ditemukan melanggar maka akan kenakan sanksi. “Setelah deklarasi ini, kampanye damai akan belaku selama 7 hari mulai tanggal 28 November sampai 4 Desember , Sosialisasi yang dilakukan pasangan calon harus tetap sesuai aturan yang ditetapkan,” katanya Ia juga menyatakan bahwa, untuk menghindari adanya hal yang tidak diinginkan, Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa Unidayan meminta kepada seluruh mahasiswa untuk mengonfirmasi langsung apabila ditemukan isu-isu miring terkait Pemilihan Dewan Eksekutif Mahasiswa dan Sehat Mahasiswa tahun 2023 ini. “kami meminta kepada semua mahasiswa Unidayan, kalau ada isu-isu dalam pemilihan Presma ini segera konfirmasi langsung di sekretariat KPUM agar isu-isu hoax tidak tersebar, sehingga kami juga dapat mengklarifikasi secepatnya,” pungkasnya. Pawarta : Yusron Ridho Nurfatoni

PENETAPAN PASLON DEWAN EKSEKUTIF MAHASISWA DAN SENAT MAHASISWA

IAIKUPers- Senin (27 November 2023) Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) IAI Khozinatul Ulum menggelar tahapan pemilihan, yakni pengundian nomor urut. Pengundian pasangan calon yang diselenggarakan di Kampus IAI Khozinatul Ulum tepatnya di Aula dihadiri oleh Panitia Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa, Perwakilan Pengurus Dema dan Perwakilan dari Partai Mahasiswa. Pada perolehan hasil pengundian nomor urut Calon …

PENETAPAN PASLON DEWAN EKSEKUTIF MAHASISWA DAN SENAT MAHASISWA Selengkapnya »

IAIKUPers- Sabtu ( 25 November 2023) Arim Irsyadulloh Albin Jaya, M.Pd. Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah Keguruan IAI Khozinatul Ulum Blora, ikut serta mengisi acara Ngobrol Pendidikan Islam ( Ngopi) dengan tema ‘Membangun Madrasah Berkarakter Unggul’ Bidang Penmad Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah ( Jateng), di Hotel Al-Madina. Serta turut dihadiri langsung oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia ( DPR RI) Hj Sri Wulan ,mustaqim, S.Pd.I.selaku kabid.Tata Usaha Kemenag Kabupaten Blora dan tamu undangan lainnya, khususnya dari Guru Madrasah Formal dan Non Formal, ada perangkat Desa, Pengawas Madrasah. Di kesempatan ini Arim Irsyadulloh Albin jaya M,Pd. selaku Dekan Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan IAI Khozinatul Ulum Blora selaku Pembicara mengatakan " berdasarkan melihat permasalahan maraknya fenomena perilaku amoral yang melibatkan peserta didik sebagai pelakunya, hal ini menjadi tamparan keras bagi dunia pendidikan yang idealnya lembaga pendidikan harus melahirkan generasi-generasi terdidik dan beretika sekaligus menjadi musuh utama dari fenomena-fenomena perilaku amoral. Untuk menangulangi dan meminimalisir persoalan saat ini maka para pakar pendidikan telah memasukkan pendidikan karakter, pada pada tataran implementasi dan hasilnya juga belum dapat berjalan 100% sesuai dengan apa yang diharapkan. Pendidikan karakter dapat lakukan pada beberapa kegiatan baik ektra maupun intra. Madrasah memiliki andil dan peran yang sangat penting sekali dalam mewujudkan calon pemimpin dan penerus bangsa ini."tuturnya." "Madrasah merupakan wadah yang paling baik. Madrasah adalah wadah atau tempat belajar ilmu- ilmu keislaman dan ilmu pengetahuan keahlian lainnya yang berkembang pada zamannya. Beberapa hal yang dapat dimaksimalkan peran madrasah dalam pendidikan karakter adalah, Pertama menyediakan pendidikan moral agama yang berbasis penyikapan terhadap kasus/ fenomena. Kedua, menyiapkan pendidik sebagai role model. Ketiga, menyediakan perangkat nilai dan aturan yang jelas, rasional dan konsisten. Keempat, membangun sinergitas antara pihak sekolah, keluarga, masyarakat dan pemerintah. Kelima, pendidikan berkarakter moral dimasukkan dalam kegiatan intra, ekstra dan ko-kulikuler sebagai hidden curriculum. Keenam, menyajikan story telling melalui multi media dengan melibatkan peran sebagai role model karakter moral. Dengan memaksimalkan dalam pendidikan karakter di madrasah, maka diharapkan peserta didik dan penerus bangsa akan menjadi semakin bagus. Mempunyai penerus bangsa yang akan membawa Indonesia menjadi lebih baik dari sebelumnya. "harapnya." عن جابر قال : قال رسول الله صلى الله عليه وسلم : « المؤمن يألف ويؤلف ، ولا خير فيمن لا يألف ، ولا يؤلف، وخير الناس أنفعهم للناس Penerus yang sesuai dengan tujuan utama menjadikan manusia yang baik. Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat oleh orang lain."tutupnya." Menurut Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Indonesia ( DPR RI) Hj Sri Wulan berharap lebih meningkatkan sumber daya manusia, dimana nantinya menjadi Anak – anak berakhlak mulia, yang nantinya akan menjadi penerus Bangsa. Dengan kemajuan teknologi seperti sekarang ini, itu bisa saja menjadikan pengaruh positif dan negatif. Maka dari itu, peran orang tua sangatlah penting, karena itu tidak bisa dibebankan pada guru saja. Peran keluarga, serta peran pendidik atau pengajar, itu sangatlah saling berkaitan,agar batas batasan untuk Anak, mana yang bisa dikonsumsi, dilihat atau dicari, haruslah ada batasan – batasannya, karena Anak sangatlah mudah meniru. harapnya. Lebih lanjut, maka dari itulah, kita harus melakukan pendekatan kepada Anak, kepada keluarga, dan kita wajib memberikan pendampingan – pendampingan.Semuanya baik Anak Sekolah Dasar ( SD), SMP, SMA, pergunakanlah teknologi ini dengan baik dan benar, maka akan menjadi penunjang yang benar. tuturnya. Terpisah , sedangkan menurut Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah Melalui Agus Lukman mengungkapkan kebijakan dari Kemenag Provinsi Jawa untuk Tahun 2023 ini, sudah ada sekitar kurang lebih 16 ribu Guru, sudah mendapatkan sertifikasi untuk kesejahteraan Guru. Itupun belum termasuk juga yang P3K, yang kuota di Tahun 2023 ini termasuk ada peningkatan , daripada Tahun 2022, di Kemenag. Harapan Saya P3K di Tahun 2024 masih sangat diperlukan, mengingat Guru di Madrasah, masih banyak yang honorer. tutupnya. Pawarta: Yusron Ridho Nurfatoni

DEKAN FITK IAI KHOZINATUL ULUM MENJADI PEMBICARA DALAM NGOBROL PENDIDIKAN ISLAM ( NGOPI) ANGKATAN XVI

IAIKUPers- Sabtu ( 25 November 2023) Arim Irsyadulloh Albin Jaya, M.Pd. Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah Keguruan IAI Khozinatul Ulum Blora, ikut serta mengisi acara Ngobrol Pendidikan Islam ( Ngopi) dengan tema ‘Membangun Madrasah Berkarakter Unggul’ Bidang Penmad Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah ( Jateng), di Hotel Al-Madina. Serta turut dihadiri langsung oleh Anggota Dewan Perwakilan …

DEKAN FITK IAI KHOZINATUL ULUM MENJADI PEMBICARA DALAM NGOBROL PENDIDIKAN ISLAM ( NGOPI) ANGKATAN XVI Selengkapnya »

Review Buku “Dekonstruksi Tradisi Gelegar Pemikiran Arab Islam” dari judul asli Trends and Issue in Contemporary Arab Thought karya Issa J. Boullata

Review Buku “Dekonstruksi Tradisi Gelegar Pemikiran Arab Islam” dari judul asli “Trends and Issue in Contemporary Arab Thought” karya Issa J. Boullata Oleh : H. Muhammad Nabil, S.Sy., M.Ag. Identitas Buku Judul : Dekonstruksi Tradisi Penulis : Issa J. Boullata Penerjemah : Imam Khoiri Penerbit : Lkis (Yogyakarta) Tahun terbit : 2012 (edisi revisi) Jumlah …

Review Buku “Dekonstruksi Tradisi Gelegar Pemikiran Arab Islam” dari judul asli Trends and Issue in Contemporary Arab Thought karya Issa J. Boullata Selengkapnya »

IAIKU - Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) adalah kegiatan akademik yang harus dilakukan oleh mahasiswa FEBI. Tujuannya adalah memberikan pengalaman dalam mempraktekan teori secara nyata di lapangan. Achmad Abdul Azis, M.Pd. selaku DPL PPL FEBI menutup kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan/Magang yang berlangsung kurang lebih 2 bulan yang dimulai pada tanggal 19 Oktober sampai dengan 15 November 2023 di 5 lokasi diantaranya Hotel Al-Madina Blora, Hotel Blora Indah Blora, BAZNAS Blora, CV Galaxy Mega Indah Blora dan Menara Blora. Penutupan PPL/Magang mahasiswa FEBI ini dilaksanakan selama 3 hari ditempat lokasi yang berbeda diantaranya pada tanggal 15 November 2023 di Hotel Al-Madina dan Hotel Blora Indah Blora, pada tanggal 16 November 2023 di Kantor BAZNAS Blora dan CV Galaxy Mega Indah Blora, dan pada tanggal 19 November 2023 di Menara Blora ". tutur DPL FEBI". Dirangkaian penarikan mahasiswa PPL/Magang Pimpinan Instansi menutup kegiatan PPL/Magang memberikan apresiasi dan terimakasih kepada FEBI IAI Khozinatul Ulum Blora atas program PPL/Magang ini. Beliau berpesan kepada mahasiswa PPL/Magang “untuk selalu bersemangat dan dapat praktekan ilmunya di lapangan dan kami sangat terbuka lebar atas kunjungan teman-teman dari mahasiswa magang IAI Khozinatul Ulum Blora” serta mengucapkan “terimakasih telah memilih tempat kami sebagai tempat Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)/Magang”. Ucap pimpinan instansi Tak hanya itu, Mahasiswa PPL/Magang mendapat pesan diantaranya "Mahasiswa harus berani bermimpi, bermimpi untuk cita-cita karena kesuksesan sesungguhnya perlu disiplin dan konsisten. Semoga ilmu yang di dapat saat PPL/Magang di instansi kami dapat bermanfaat untuk kedepannya tak hanya itu bahkan dari mereka kalau bisa diharapkan menjadi karyawan di instansi kami " tutur pemilik instansi. Dari mahasiswa sendiri memberi tanggapan ketika penarikan PPL/Magang" Insya Allah kalau sudah selesai skripsi, kami akan membuka lebar atas penawaran ini ". tutur salah satu mahasiswa PPL/Magang FEBI. Dari kegiatan penarikan/penutupan Bapak Achmad Abdul Azis, M.Pd. selaku dosen pembimbing lapangan PPL/Magang FEBI IAI Khozinatul Ulum Blora “menyampaikan banyak terimakasih atas kerjasamanya terhadap Instansi Mitra yang menerima mahasiswa PPL/Magang dari IAI Khozinatul Ulum Blora dengan baik. Selain itu beliau juga memohon maaf apabila mahasiswanya dalam bertutur kata dan tingkah laku banyak kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja. Meskipun Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)/Magang FEBI telah selesai dan kami mengucapkan terimakasih penawarannya untuk mahasiswa kami yang siap direkrut menjadi karyawan di instansi bapak pimpin, dan ini menjadi kabar baik untuk kami khususnya mahasiswa FEBI”. Di kesempatan yang sama DPL PPL/Magang FEBI IAI Khozinatul Ulum Blora juga menyampaikan "Bahwa karena di tahun ini mahasiswa ditempatkan di lokasi yang bergerak pada Instansi yang menjadi Mitra, dan saya sangat mengiyakan dan sepakat dengan pesan dari lokasi PPL FEBI, Karena ini menjadi bekal awal mahasiswa dalam terjun di dunia Mitra khususnya. Saya lihat PPL/Magang di tahun ini sangat baik dan perlu dilanjutkan guna mensukseskan Indikator Kinerja Utama (IKU) sekaligus menaikan Akreditas PT dan Akreditasi Prodi dilingkungan FEBI IAI Khozinatul Ulum Blora. Apalagi kegiatan PPL/Magang ini disertai dengan MoA/Perjanjian kerjasama (SPK) dengan instansi Mitra. " Tutupnya. Pawarta : Yusron Ridho Nurfathoni

PENUTUPAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)/MAGANG MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM (FEBI) IAI KHOZINATUL ULUM BLORA DI SEKTOR MITRA INSTANSI

IAIKU – Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) adalah kegiatan akademik yang harus dilakukan oleh mahasiswa FEBI. Tujuannya adalah memberikan pengalaman dalam mempraktekan teori secara nyata di lapangan. Achmad Abdul Azis, M.Pd. selaku DPL PPL FEBI menutup kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan/Magang yang berlangsung kurang lebih 2 bulan yang dimulai pada tanggal 19 September 2023 sampai dengan 15 …

PENUTUPAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)/MAGANG MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM (FEBI) IAI KHOZINATUL ULUM BLORA DI SEKTOR MITRA INSTANSI Selengkapnya »

IAIKU Pers - Senin ( 20/11/2023) Partai Mahasiswa Madani Menyerahkan berkas dan mendaftarkan Bakal Calon Dema dan Sema kepada KPUM dan BAWASRA , berkas tersebut di terima langsung dengan ketua KPUM dan BAWASRA di kantor Ormawa IAI khozinatul Ulum Blora. Di kesempatan yang sama, Joko Agung Purnomo Mahasiswa Manajemen Bisnis Syari'ah Mengatakan " Saya kira ketika kami menentukan dan mendelegasikan calon pasangan Dema maupun Sema kami pertimbangkan, atas dasar beberapa aspek, pertama kredibilitas, kedua elektabilitas, pengetahuan, pengalaman dan rekam jejak demi mewujudkan ormawa yang maju, berdaya saing menuju mahasiswa yang berperadaban" tuturnya. " "Harapan saya selain ingin berpartisipasi Pemira di tahun ini, tapi saya menginginkan dan menciptakan suasana demokratis di kampus IAI khozinatul Ulum Blora yang memunculkan pemimpin yang mampu membawa kemajuan di kampus IAI Khozinatul Ulum ini berintegritas, berkualitas dan martabat menuju mahasiswa yang beradaban. " tutupnya mahasiswa Manajemen Bisnis Syariah. " Pawarta : Yusron Ridho Nurfatoni

PARTAI MAHASISWA MADANI DAFTARKAN BAKAL CALON DEMA DAN SEMA KE KPUM

IAIKU Pers – Senin ( 20/11/2023) Partai Mahasiswa Madani Menyerahkan berkas dan mendaftarkan Bakal Calon Dema dan Sema kepada KPUM dan BAWASRA , berkas tersebut di terima langsung dengan ketua KPUM dan BAWASRA di kantor Ormawa IAI khozinatul Ulum Blora. Di kesempatan yang sama, Joko Agung Purnomo Mahasiswa Manajemen Bisnis Syari’ah Mengatakan ” Saya kira …

PARTAI MAHASISWA MADANI DAFTARKAN BAKAL CALON DEMA DAN SEMA KE KPUM Selengkapnya »

IAIKU Pers- senin ( 20/11/2023) Rektor berserta wakil Rektor I dan Wakil Rektor II melakukan kunjungan ke Universitas Wahid Hasyim ( UNWAHAS) semarang. Pertemuan yang cukup serius namun santai ini mempunyai misi utama yakni, untuk melakukan penandatanganan MOU dan Seminar Nasional. Pada kesempatan ini Rektor, Wakil Rektor I, Wakil Rektor II disambut dengan hangat oleh Prof.Dr.Mudzakkir Ali,M.A selaku Rektor UNWAHAS, Dr.Tantowi,M.SI selaku ketua forum FTIKIS Jateng, Dato prof.Dr.Fadzli bin adam selaku Wakil Rektor Unisza Malaysia, Dr Rusman selaku sekertaris Kopertais wilayah X Jateng. Prof.Dr.Mudzakkir Ali,M.A selaku Rektor UNWAHAS menuturkan dalam sambutannya " Kami menyambut baik kunjungan ini dalam rangka penandatanganan Mou dan Seminar Nasional, semoga kegiatan ini bisa di ikuti dengan baik dan berjalan dengan lancar. "tutur Rektor UNWAHAS. " Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 -12. 00 wib ini berjalan dengan lancar dan diantaranya untuk melakukan penandatanganan MOU dan mengikuti Seminar yang dimulai sekitar 13.00 - 16.00 dengan tema"Peluang dan tantangan Perguruan tinggi islam di Era Industry 4.0 dan Era Sociaty 5.0 . dengan topik call paper (penelitian/pengabdian masyarakat) diantaranya Transformasi kurikulum, keterampilan dan kompetensi berbasis digital, Hukum Ekonomi syariah,Ekonomi syariah, adaptasi dan resilience and social implications, kewirausahaan dan kreativitas, pendidikan insklusif, keterbukaan dan aksebilitas. Ahmad saifulloh M,Pd.I, selaku Wakil Rektor I IAI khozinatul Ulum Blora mengungkapkan " Kami bersyukur sekali bisa menghadiri kegiatan MOU ini, semoga melalui MOU ini dapat menjadi salah satu jalan untuk bersilaturahmi antara kampus IAI khozinatul Ulum Blora dengan UNISZA Malaysia, dan bisa menjadi dasar pijakan dalam kerjasama yang saling menguntungkan terutama kaitannya dengan Tridharma Perguruan Tinggi antara kedua belah pihak " tuturnya Wakil Rektor I." Pawarta: Yusron Ridho Nurfatoni

IAI KHOZINATUL ULUM BLORA JALIN KERJA SAMA DENGAN UNISZA MALAYSIA

IAIKU Pers- senin ( 20/11/2023) Rektor berserta wakil Rektor I dan Wakil Rektor II melakukan kunjungan ke Universitas Wahid Hasyim ( UNWAHAS) semarang. Pertemuan yang cukup serius namun santai ini mempunyai misi utama yakni, untuk melakukan penandatanganan MOU dan Seminar Nasional. Pada kesempatan ini Rektor, Wakil Rektor I, Wakil Rektor II disambut dengan hangat oleh …

IAI KHOZINATUL ULUM BLORA JALIN KERJA SAMA DENGAN UNISZA MALAYSIA Selengkapnya »

IAIKu Pers- Achmad Abdul Aziz M.Pd selaku DPL prodi Manajemen Bisnis Syari'ah menutup kegiatan praktek pengalaman lapangan. PPL ini berlangsung kurang lebih 2 bukan mulai tanggal 19 Oktober - 15 November 2023 dengan lokasi 4 tempat diantaranya Hotel Al-Madina, Kantor Baznas, CV Galaksi indah dan menara. Penutupan PPL mahasiswa IAI Khozinatul Ulum Blora, Prodi Manajemen Bisnis Syari'ah ini dilaksanakan selama 3 hari diantaranya 15 November 2023 di Hotel Al-Madina, 16 November 2023 di Kantor Baznas dan CV Galaxy Mega Indah,19 November 2023 di Menara".tutur Achmad Abdul Aziz yang menjadi Kaprodi Perekonomian Syari'ah ". Tak hanya itu, Mahasiswa PPL Prodi Manajemen Bisnis Syari'ah mendapat pesan dari lokasi tempat mereka praktik diantaranya " Mahasiswa harus berani bermimpi, bermimpi untuk cita-cita karena kesuksesan sesungguhnya perlu disiplin dan konsisten. Semoga ilmu yang di dapat saat praktek pengalaman lapangan ( PPL) di instansi kami dapat bermanfaat untuk kedepannya" tutur bapak rafi pemilik instansi tersebut ". " Tak hanya itu bahkan dari mereka kalau bisa diharapkan menjadi karyawan di instansi ini " tutur pemilik instansi." " dan mahasiswa sendiri memberi tanggapan " InsyaAllah kalau sudah selesai skripsi, kami akan membuka lebar atas penawaran ini ".tutur salah satu mahasiswa. Di kesempatan yang sama Achmad Abdul Aziz M,Pd.kaprodi perekonomian syari'ah juga menyatakan " Bahwa karena di tahun ini mahasiswa ditempatkan di lokasi yang bergerak pada instansi Mitra, saya sangat mengiyakan dan sepakat dengan pesan dari lokasi PPL untuk mahasiswa ini akan menjadi bekal awal mahasiswa dalam terjun di dunia Mitra khususnya. Saya lihat PPL di tahun ini sangat baik dan perlu dilanjutkan guna mensukseskan Indikator Kinerja Utama ( IKU) dan sekaligus menaikan Akreditas PT dan Akreditasi Prodi lingkungan Febi khususnya. apalagi kegiatan magang/ PPL ini disertai dengan MOA / Perjanjian kerjasama ( SPK) dengan instansi Mitra. " tutupnya. Pawarta : Yusron Ridho Nurfatoni

PENUTUPAN PPL MAHASISWA MANAJEMEN BISNIS SYARI’AH DI SEKTOR INSTANSI MITRA

IAIKu Pers- Achmad Abdul Aziz M.Pd selaku DPL prodi Manajemen Bisnis Syari’ah menutup kegiatan praktek pengalaman lapangan. PPL ini berlangsung kurang lebih 2 bukan mulai tanggal 19 Oktober – 15 November 2023 dengan lokasi 5 tempat diantaranya Hotel Al-Madina,Hotel Blora Indah,Kantor Baznas, CV Galaksi indah dan menara. Penutupan PPL mahasiswa IAI Khozinatul Ulum Blora, Prodi …

PENUTUPAN PPL MAHASISWA MANAJEMEN BISNIS SYARI’AH DI SEKTOR INSTANSI MITRA Selengkapnya »

IAIKU Pers- Dekan Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan bersama Kaprodi menutup kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan. PPL ini berlangsung kurang lebih 2 bulan, mulai tanggal 25 September 2023 - 17 November 2023.dengan lokasi, 8 tempat diantaranya SMK Negeri 1 Blora, SMK Negeri 2 Blora, SMK An-Nur Banjarejo, MI Khozinatul Ulum, SMK Negeri 1 Jepon, SMA Negeri 1 Tunjungan dan MI Plosorejo. " Penutupan PPL Mahasiswa Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan ini dilaksanakan selama 6 hari diantaranya hari Kamis 16 November di SMK Negeri 1 Blora dan SMK Negeri 2 Blora, Jum'at 17 November di SMA Negeri 1 Jepon, Sabtu 18 November di SMK An-Nur Banjarejo dan MI Khozinatul Ulum, rencananya besok senin 20 November di SMK Negeri 1 Jepon, Selasa 21 November di SMA Negeri 1 tunjungan dan MIN Plosorejo " tutur arim Irsyadulloh Albin Jaya yang juga menjadi dekan FITK." Tujuan dari PPL itu adalah untuk melatih mahasiswa atau calon guru agar memiliki kemampuan memperagakan kinerja dalam situasi nyata dalam kegiatan belajar mengajar maupun tugas-tugas keguruan lainnya. Secara khusus tujuan PPL adalah: mengenal lingkungan fisik dan non-fisik (administratif, akademik dan sosial-psikologis) sekolah, memiliki penguasaan berbagai keterampilan dasar mengajar, menerapkan berbagai kemampuan profesional keguruan secara utuh dan terpadu dalam situas nyata, mengembangkan kompetensi pembelajaran bidang studi yang menjadi spesialisasinya. Arim Irsyadulloh Albin Jaya M,Pd Mengatakan " kegiatan PPL selain diwajibkan bagi setiap mahasiswa calon pendidik, juga dijadikan media untuk melatih mahasiswa menjadi guru. Dengan mengikuti PPL mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan memperagakan kinerja dalam situasi nyata, baik dalam kegiatan administrasi maupun kegiatan belajar mengajar di sekolah. Selain itu, mahasiswa juga dapat mengenal secara cermat lingkungan fisik, administrasi, dan sosial psikologis sekolah tempat pelatihan Praktek Pengalaman Lapangan. Dalam kegiatan PPL, mahasiswa tidak hanya melaksanakan pembelajaran dikelas saja, tetapi berbagai kegiatan pendamping juga dilaksanakan, seperti seminar, pelatihan native speaker yang melibatkan siswa maupun guru." " Setelah selesai kegiatan PPL mahasiswa akan ditarik kembali untuk melanjutkan studi di kampus IAI Khozinatul Ulum Blora. Penarikan mahasiswa PPL dilakukan oleh Dosen Pembimbing Lapangan serta penyerahan kenang-kenangan dari pihak Kampus IAI Khozinatul Ulum Blora."tuturnya dekan FITK. " " Dengan kerjasama dengan sekolah diharapkan mahasiswa paham tugas dan tanggung jawab sebagai pendidik, serta mempunyai pengalaman yang lebih dalam mengajar. Harapan kami semoga dari tahun ke tahun semakin banyak sekolah yang bekerjasama dengan FITK IAI Khozinatul Ulum Blora." harapanya dekan FITK IAI Khizinatul Ulum. " Tak hanya itu, Kepala sekolah SMK Negeri 1 Blora, Miftahul Ulum, S.P.d, M.Pd.meminta ada keberlanjutan mahasiswa yang PPL di SMK N 1 Blora dan mahasiswa prodi Pendidikan Agama Islam mendapat pesan dari lokasi tempat mereka praktek diantaranya " Menjadi seorang guru bukanlah hal yang mudah, mungkin dalam mengajar itu bisa dilakukan semua orang, namun menjadi guru teladan dan guru yang berkompetisi itu langka. Untuk itu, jadilah orang yang teladan dan kompeten dalam segala hal"tutur kepala sekolah SMKN 1 Blora." Di kesempatan yang sama Arim Irsyadulloh Albin Jaya M,Pd., Dekan Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan menyatakan " Bahwa karena PPL tahun ini mahasiswa FTIK terjun di sekolah formal seperti MI, SMA dan SMK, saya sangat mengiyakan dan sepakat dengan pesan dari lokasi PPL untuk mahasiswa, sebab dari pengalaman PPL ini, saya harap mahasiswa FITK khususnya dapat lebih mempersiapkan diri untuk menjadi guru di bidangnya setelah lulus SI dari IAI Khozinatul Ulum Blora".tutupnya. Pawarta : Yusron Ridho Nurfatoni

PENUTUPAN PPL MAHASISWA FAKULTAS TARBIYAH ILMU KEGURUAN DI SEKTOR PENDIDIKAN FORMAL

IAIKU Pers- Dekan Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan bersama Kaprodi menutup kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan. PPL ini berlangsung kurang lebih 2 bulan, mulai tanggal 25 September 2023 – 17 November 2023.dengan lokasi, 8 tempat diantaranya SMK Negeri 1 Blora, SMK Negeri 2 Blora, SMK An-Nur Banjarejo, MI Khozinatul Ulum, SMK Negeri 1 Jepon, SMA Negeri 1 …

PENUTUPAN PPL MAHASISWA FAKULTAS TARBIYAH ILMU KEGURUAN DI SEKTOR PENDIDIKAN FORMAL Selengkapnya »

IAIKu Pers- Mohammad Zainal M,Pd.Selaku DPL PPL Prodi Ekonomi Syari'ah menutup kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan. PPL ini berlangsung kurang lebih 2 bulan mulai tanggal 25 September - 17 November 2023, dengan lokasi 6 tempat, di antaranya warung makan geprek sako Blora, rumah batik triji Blora, pabrik arang desa Sarimulyo Kec.Ngawen dan pabrik roti erra bakerry desa Wantilgung kecamatan Ngawen serta pabrik Krupuk uyel Sambongrejo kecamatan Ngawen. "Penutupan PPL Mahasiswa IAI Khozinatul Ulum Blora Prodi Ekonomi Syariah inj dilaksanakan selama 3 hari yaitu untuk hari kamis di warung makan geprek sako, hari Jum'at di pabrik krupuk uyel Sambungrejo Kec.Ngawen, di pabrik arang Desa Sarimulyo Kec.Ngawen dan pabrik roti erra bakerry Desa Wantilgung Kec.Ngawen dan insyaallah hari sabtu besok di rumah batik triji Blora," tutur Zainal Abidin yang juga menjadi sekprodi Ekonomi Syariah. Tidak hanya itu, mahasiswa PPL Prodi Ekonomi Syariah juga mendapat pesan dari lokasi tempat mereka praktek di antaranya "bahwa kegiatan PPL ini adalah ajang pembelajaran anda langsung dari dunia usaha dan dunia industri maka usaha apapun harus mendahulukan kualitas dan pelayanan agar pelanggan tidak bosan untuk mampir di perusahaan anda, adapun yang terakhir jangan hanya ikhtiar dhohir saja, tapi juga harus diimbangi dengan do'a." tutur salah pemilik usaha. Di kesempatan yang sama Muhammad Zainal Abidin, sekprodi Ekonomi Syari'ah juga menyatakan "bahwa karena PPL di tahun ini mahasiswa ditempatkan di lokasi yang bergerak pada dunia usaha dan dunia industri pada bidang produksi, saya sangat mengiyakan dan sepakat dengan pesan dari lokasi PPL untuk mahasiswa Sebab pembelajaran lapangan dari kegiatan PPL ini akan menjadi bekal awal mahasiswa dalam terjun langsung di dunia masyarakat, dunia usaha dan dunia industri khususnya." tutupnya. Pawarta : Yusron Ridho Nurfatoni

PENUTUPAN PPL MAHASISWA EKONOMI SYARI’AH DI SEKTOR USAHA DAN INDUSTRI

IAIKu Pers- Mohammad Zainal M,Pd.Selaku DPL PPL Prodi Ekonomi Syari’ah menutup kegiatan Praktek Pengalaman Lapangan. PPL ini berlangsung kurang lebih 2 bulan mulai tanggal 25 September – 17 November 2023, dengan lokasi 6 tempat, di antaranya warung makan geprek sako Blora, rumah batik triji Blora, pabrik arang desa Sarimulyo Kec.Ngawen dan pabrik roti erra bakerry …

PENUTUPAN PPL MAHASISWA EKONOMI SYARI’AH DI SEKTOR USAHA DAN INDUSTRI Selengkapnya »