Email Resmi

humas@iaikhozin.ac.id

WA Center

0821-8800-8807

EnglishالعربيةBahasa Indonesia

Hari Ketiga Kursus Mahir Tingkat Dasar Kepramukaan, pelatih Gelar Scouting Skill

IAIKUPers-Kamis (17 Oktober 2024) Dalam rangka kualitas Calon Pembina Pramuka di Kursus Mahir Tingkat Dasar (KMD) Pelatih menggelar kegiatan Scouting Skill di Alun Alun Blora.

Dalam kegiatan ini peserta diajarkan mengenai keterampilan pioneering (scouting skill) berupa Pasukan Baris- Berbaris ( PBB) , tali temali, morse, semaphore, dan sandi.

“Tujuan scouting skill di antaranya agar pembina pramuka terampil serta mampu memecahkan masalah di saat sedang menghadapi kesulitan dan tantangan,” jelas Kak sutarno.

Menurutnya dalam kegiatan ini, juga menjadi ajang sharing kalau selama ini pembina terkadang mengalami kesulitan dalam menyampaikan materi kepramukaan kepada peserta didik di pangkalan masing-masing, dengan kegiatan ini peserta dapat saling tukar pengalaman antar peserta maupun dengan kakak pendamping.

“Kegiatan hari ini diharapkan dapat menjawab tantangan bagaimana menjadikan pramuka sebagai sarana pendidikan dan pelatihan bagi peserta didik dengan menyajikan kegiatan pramuka yang menarik, menantang, kreatif dan inovatif serta menyenangkan,” lanjutnya

Untuk itu ia meminta para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan bersungguh-sungguh, serius agar ilmu yang diperoleh dapat meningkatkan kemampuan yang berimbas pada pola pendidikan dan pelatihan pramuka di pangkalan masing-masing.

Saya berharap nantinya peserta KMD IAI Khozinatul Ulum dapat menjadi Pembina Pintar bagi Pembina Siaga dan pembina yang kreatif dan inovatif bagi Pembina Penggalang dan penegak.”tutupnya.”

 

Pawarta: Yusron Ridho Nurfatoni

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *