Email Resmi

humas@iaikhozin.ac.id

WA Center

0821-8800-8807

Institut Agama Islam Khozinatul Ulum Blora, menyelenggarakan Pembukaan Workshop Jurnalistik “Ngonten cerdas nulis cekatan” workshop jurnalistik gen Z.

IAIKU Pers – Media Center Institut Agama Islam Khozinatul Ulum (IAIKU) Blora menggelar Workshop Jurnalistik yang bertema “Ngonten Cerdas Nulis Cekatan, Workshop Jurnalistik Gen Z”

‎Pelaksanaannya diikuti mahasiwa dari berbagai fakultas mulai dari FITK, FEBI, dan FU. Kegiatan ini menyasar baik kelas reguler maupun ekstensi, dan dilaksanakan di Auditorium IAIKU Blora pada Sabtu (17/05/2025)

‎Workshop ini menjadi langkah awal untuk memperkuat kepenulisan, mengembangkan bakat-bakat mahasiswa dibidang Jurnalistik dan Perkontenan. Dalam sambutannya, Ahmad Ihsan Syarifuddin, S.Hum., M.A dosen sekaligus direktur Media Center menekankan bahwa Workshop ini akan menjadi embrio yang nantinya akan menjadi Lembaga Pers atau UKM yang menghasilkan karya seperti buletin dan lain sebagainya, mendukung IAIKU Blora menjadikan Kampus yang Lebih baik kedepannya.

‎”Workshop Jurnalistik ini diharapkan nantinya akan menjadi embrio yang bagus menuju Lembaga Pers atau UKM, Workshop ini juga diadakan limited edition agar lebih mengena di para peserta, kurang lebih pendaftar mencapai 20 orang mahasiswa dan dipilih melalui seleksi hingga 15 orang mahasiswa terpilih yang bisa mengikuti Workshop ini”

‎Beliau juga menjelaskan jika kemampuan mahasiswa saat ini dalam bidang menulis memang harus ditingkatkan lebih lagi agar semakin menumbuhkan kemampuan menulis para Mahasiswa, seperti di luar sana memungkinakn kita bisa menggunakan atau menerbitkan Buletin disetiap minggunya.

‎Senada dengan hal tersebut, Ahmad Saiful Rizal, M.Pd. Wakil Rektor lll IAIKU, Menyampaikan bahwa nantinya Workshop ini menjadi embrio awal yang menjadi pendukung IAIKU Blora, Workshop ini akan menjadi Lembaga Pers Mahasiswa yang dibawah naungan Media Center dan bukan UKM yang dibawah naungan DEMA.

‎Workshop Jurnalistik ini diisi oleh Narasumber hebat yaitu Bapak Heri Purnomo, selaku Kontributor iNews TV MNC dan menjadi ketua PWI Blora. beliau bersama rekannya yaitu Pak Mega yang juga nantinya akan mengisi Workshop di hari kedua, karena Workshop ini diadakan dua hari dengan penjelasan di hari pertama, diadakan PR dan memuat karya yang di hari kedua nanti akan diulas bersama-sama.

‎Dengan adanya Workshop ini, IAI Khozinatul Ulum Blora akan melahirkan Mahasiswa yang berkompeten dalam bidang kepenulisan dan juga cakap dalam ilmu ini. Sebuah langkah pasti menuju lulusan yang mampu menjawab tantangan global.

‎Pawarta: Siti Winda Cahya Rofikho

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *