DemaPers- Setelah rangkaian acara pengenalan Budaya Akademik Kemahasiswaan (PBAK) 2023 sukses diselenggarakan, maka pada hari Minggu (02/09/2023) bertempat di Cafe tempuran diadakan acara rapat Laporan Penanggung Jawab sekaligus pembubaran panitia PBAK 2023.
Pertemuan ini dihadiri oleh Ahmad Saifulloh M, Pd. I selaku Wakil Rektor I, Muhammad Nabil S. Sy. ,M.Ag. selaku Wakil Rektor II, Ahmad Saiful Rizal M, pd. Selaku Wakil Rektor III Muarofah S, Ag ,Mita Zain S, Ag selaku kasebag Tata Usaha dan seluruh panitia PBAK 2023.
Diketahui, selain untuk melaksanakan rapat Pembubaran Panitia PBAK, pertemuan ini menjadi ajang silaturahmi bagi segenap panitia yang telah bekerjasama dan bekerja keras demi suksesnya acara PBAK 2023 , sekaligus kepanitiaan PBAK resmi dibubarkan.
Lista selaku panitia PBAK 2023 memberi sambutan sekaligus menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia atas kerja keras dan kekompakannya dalam menyukseskan rangkaian acara PBAK 2023.
Ahmad Saiful Rizal M, Pd. Beliau sangat senang dan mengapresiasi atas hasil kerjasama panitia PBAK Tahun 2023.
Semoga kerja keras kalian mensukseskan acara PBAK, dibalas oleh Allah SWT sebagai amal baik untuk almamater kita, kampus tercinta.
evaluasi dari setiap divisi untuk menyampaikan semua kekurangan, realitas yang terjadi di lapangan, dan tentunya memberikan masukan untuk kepanitiaan pada tahun berikutnya. Setelah evaluasi, kepanitiaan PBAK 2023 resmi dibubarkan.
Harapannya, pada tahun berikutnya kekurangan kepanitiaan tahun ini dapat dibenahi lebih baik lagi di tahun yang akan datang. Untuk acara dan perlombaan di acara PBAK tahun depan harus dikonsep lebih matang lagi. ” Tambahannya”.
Pawarta: Yusron Ridho Nurfatoni.