Email Resmi

humas@iaikhozin.ac.id

WA Center

0821-8800-8807

EnglishالعربيةBahasa Indonesia

STAI Khozinatul Ulum Blora ikut Sukseskan Program menuju Desa Unggul dan Berdaya Saing

Dukungan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Khozinatul Ulum Blora dalam sesarengan mbangun Blora dengan gerakan sesarengan ngopeni kadang kakurangan di Kabupaten Blora ditandai dengan pendelegasian dan partisipasi penuh dalam menyukseskan Program “Satu Perangkat Daerah Satu Desa Dampingan” menuju desa unggul dan berdaya saing.

Delegasi dari STAI Khozinatul Ulum Blora adalah Muhammad Sajudin (wakil Ketua III/ Dosen) dan Muhammad Zainal Abidin (Dosen), yang selanjutnya akan berkolaborasi dengan perwakilan dari Perguuan Tinggi lain yang ada di Kabupaten Blora, dengan target dan harapan dari kegiatan ini adalah

  1. Terupdatenya data DTKS di 48 desa miskin yang terintegrasi dengan data Sistem Layanan dan Rujukan Terpada (SLRT) Kabupaten Blora;
  2. Teridentifikasinya potensi desa di 48 desa miskin;
  3. Inovasi perangkat daerah dalam menggerakkan berbagai pihak (perguruan tinggi, dunia usaha, dan lainnya) dalam pendampingan;
  4. Meningkatnya swadaya dan partisipasi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan dasar dan mengembangkan penghidupan berkelanjutan serta menciptakan nilai tambah bagi produktivitas desa.

Kegiatan ini resmi dilaunching oleh Bupati Blora Gus Arief Rohman pada hari Senin, 13 September 2021, bertempat di Ruang Pertemuan Lt.2 Bappeda Kabupaten Blora.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wabup Blora Ibu Tri Yuli Setyowati, Ketua Komisi D Gus Labib Muharror Ali, Sekda, Asisten Sekda, Stafsus Bupati, OPD, camat se-Kabupaten Blora. (mza)

Kontributor    : Muza

Editor              : Muhammad Zainal Abidin

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *