iaikhozin.ac.id. – Hari ini, Selasa (4/1/2022), Pemilihan Umum Raya Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Khozinatul Ulum Blora telah memasuki tahapan penyampaian visi-misi calon peserta di depan publik, Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) selaku Panitia Penyelenggara bermaksud adakan kegiatan debat terbuka Calon Ketua dan Wakil DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa) dan Calon SEMA (Senat Mahasiswa) STAI Khozinatul Ulum untuk lakukan uji publik atas visi, misi dan program dari calon.
Debat terbuka calon dilaksanakan di Aula Pertemuan Lantai 1 STAI Khozinatul Ulum Blora yang dihadiri oleh pengurus HMPS di lingkungan STAI Khozinatul Ulum dan mahasiswa secara umum, dengan panelis debat terbuka yaitu H. Muhammad Nabil (Wakil Ketua II), Muhammad Sajudin (Wakil Ketua II), dan Arim Isyadullah (Kaprodi). (mza)
Editor : Muhammad Zainal Abidin