Email Resmi

humas@iaikhozin.ac.id

WA Center

0821-8800-8807

Seminar Digital Marketing Ponpes Kediar Berkah 2025

IAIKUPers – Blora, Selasa (2/9/2025) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAI Khozinatul Ulum Blora menggelar Seminar Digital Marketing bertajuk “Ponpes Kediar Berkah 2025”. Seminar ini menjadi ajang pelatihan sekaligus pembekalan bagi mahasiswa untuk lebih memahami dunia pemasaran digital yang saat ini sangat penting di era modern.

Kegiatan yang berlangsung di Aula IAIKU ini diikuti oleh mahasiswa semester 3 dan 5 serta para dosen FEBI. Acara dibuka dengan sambutan dari panitia dan dosen, lalu dilanjutkan dengan perkenalan peserta. Suasana berlangsung hangat dan penuh antusias, menandakan semangat mahasiswa dalam menimba ilmu baru.

Pemateri pertama, Pak Yoga dari Cilacap, menekankan bahwa kunci menjadi seorang pengusaha adalah memiliki niat yang kuat, siap menerima kritik, serta konsisten dalam memasarkan produk. “Produk bisa dikenal lebih luas jika kita sering memposting dengan kata kunci yang sama. Konsistensi itu penting,” jelasnya ketika memberikan tips usaha.

Selanjutnya, Pak Irwan dari Purworejo membahas tentang pentingnya mengenal calon pembeli (buyer persona) serta strategi menentukan harga yang sesuai dengan kondisi pasar. Ia juga menekankan pentingnya membuat konten menarik dan rutin diposting agar produk lebih cepat dikenal masyarakat. “Harga tidak bisa berdiri sendiri, perlu strategi. Konten yang kreatif dan konsisten akan membuat produk kita lebih menonjol,” terangnya.

Hari pertama seminar selesai pukul 16.00 WIB dan akan berlanjut esok hari, Rabu (3/9/2025). Diharapkan, kegiatan ini dapat membuka wawasan mahasiswa FEBI dalam memanfaatkan peluang digital marketing untuk mendukung pengembangan usaha di masa depan.

Pawarta: Nugraheni Tri Cahyaningtyas

Bagikan