IAIKUPers – Sunday,( 27 April 2025 ) The cheerful atmosphere filled the IAI Khozinatul Ulum Blora campus page during the Study Program Student Association (HMPS) Early Childhood Islamic Education (PIAUD) menggelar Kerja Bakti Ceria. Kegiatan ini diinisiasi oleh Ketua HMPS, Izzatul Aliya, sebagai bagian dari program kerja untuk menanamkan karakter peduli lingkungan di kalangan mahasiswa.
Puluhan mahasiswa dari semester 2, 4, and 6 bahu-membahu membersihkan, menata, hingga mempercantik area sekitar kampus. Tidak hanya menyapu dan menata taman, mereka juga menanam beragam bunga dalam pot, memperindah suasana kampus agar semakin asri dan nyaman.
Yang membuat kegiatan ini semakin istimewa, Kepala Program Studi PIAUD, Ibu Latifatus Sa’adah, M.A., turun langsung mendampingi mahasiswa. Tak sekadar memberi arahan, beliau turut serta bergotong royong, memberi contoh nyata tentang pentingnya aksi kepedulian terhadap lingkungan.
“Saya sangat mengapresiasi semangat para mahasiswa. Melalui kerja bakti ini, mereka bukan hanya belajar menjaga kebersihan, tetapi juga membentuk sikap tanggung jawab dan gotong royong yang sangat penting untuk kehidupan bermasyarakat. Sebagai calon guru AUD, mereka harus mampu menjadi teladan nyata bagi anak-anak di masa depan,” tutur Ibu Latifatus penuh semangat.
Kegiatan ini tidak hanya mempererat solidaritas antar angkatan, tetapi juga memupuk nilai-nilai karakter dalam diri mahasiswa. Dukungan penuh dari para peserta membuat acara berlangsung sukses dan meriah.
Forward, kerja bakti ceria ini diharapkan bisa menjadi tradisi rutin di lingkungan Prodi PIAUD, bahkan menginspirasi program studi lain di kampus IAI Khozinatul Ulum Blora untuk lebih aktif dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.
Information : Yusron Ridho Nurfatoni